puasa media sosial

9 Manfaat Puasa Media Sosial Ini Harus Kamu Ketahui

Dewasa ini, bermain media sosial sudah menjadi makanan sehari-hari bagi seluruh masyarakat dunia. Tidak hanya mereka yang sudah berusia matang, bahkan anak-anak pun aktif memainkannya. Namun, tahukah kamu kalau bermain media sosial terlalu banyak bisa berpengaruh negatif pada berbagai aspek dalam kehidupanmu? Untuk meminimalisasi risikonya, sesekali kita butuh melakukan puasa media sosial, lho.  Kira-kira gimana ya caranya? Yuk, kita bahas!

Tanda-Tanda Kamu Harus  Puasa Media Sosial

Bermain media sosial tentulah bukan sesuatu yang salah. Namun, jika terlalu berlebihan ternyata bisa sampai memengaruhi kondisi mental seperti depresi, perasaan cemas dan kesepian, hingga beberapa masalah mental lainnya. Tidak hanya itu, media sosial bisa membuat seseorang menjadi lebih sulit tidur, mudah merasa tertekan, hingga sulit fokus dalam belajar dan bekerja. 

Sebenarnya ada beberapa tanda yang jarang diperhatikan orang saat sebenarnya diri mereka butuh melakukan puasa media sosial. Adapun hal-hal tersebut contohnya:

  1. Mudah merasa tersinggung dan marah bahkan karena hal kecil\
  2. Memiliki kebiasaan sering mengecek media sosial, bahkan saat baru bangun tidur
  3. Kerap membandingkan dirinya dengan orang lain. Mulai dari wajah, tubuh, kekayaan, dan sebagainya.
  4. Merasa kecewa saat unggahan foto, video, ataupun status yang ditulisnya di media sosial tidak memperoleh like ataupun komentar dari orang lain.

Nah, ini adalah tanda-tanda yang harus kamu waspadai. Jika kamu merasa mengalami salah satu hal dari poin di atas, kamu bisa mencoba puasa media sosial. Hal ini dilakukan untuk mencegah apa yang telah disebutkan di atas terjadi lebih parah. 

Terdapat beragam cara untuk melakukan tips ini. Cobalah untuk tidak membukanya walau ada notifikasi. Jika kamu mudah penasaran, kamu bisa menonaktifkan notifikasi aplikasi tersebut dengan mengubahnya melalui menu setting pada ponsel pintar. Cara lain yang banyak juga dilakukan adalah dengan menonaktifkan atau menghapus aplikasi tersebut sementara.

Kamu bisa mencobanya mulai dari beberapa hari, minggu, bahkan bulan. Kuncinya, dengan melakukan bertahap dan tekad demi ketenangan diri. Dijamin cara ini jitu dan bisa membuat kamu menjalani hidup dengan lebih baik setelahnya. Tanpa berlama-lama lagi, ini dia beragam manfaatnya yang harus kamu ketahui. 

1. Membantu Kamu Menurunkan Tingkat Kecemasan dengan Lebih Mudah

Bagi kamu yang sering dan mudah merasa cemas, puasa media sosial bisa jadi salah satu solusi. Kadang kala, terlalu banyak melihat kehidupan orang lain membuat mental kita menjadi lelah. 

Banyak masalah orang lain yang sebenarnya bisa tidak dipikirkan malah akhirnya mengganggu kita. Apalagi bila kamu memperoleh informasi hoax. Tidak bisa kita pungkiri, sekarang ini media sosial kerap dibanjiri dengan informasi bohong. Jika tidak pintar menyaringnya, maka kecemasan akan lebih mudah menyerang ketenangan diri. Itu sebabnya, mengurangi penggunaan media sosial bisa membantu kamu mengurangi kecemasan.

2. Puasa Media Sosial Bisa Meredakan Stress

Kehidupan sehari-hari baik di rumah, sekolah, kampus, ataupun tempat kerja memberikan porsi stress-nya masing-masing pada setiap orang. Begitu juga dengan media sosial. Bila memainkannya secara berlebihan, media sosial juga bisa membuat kita semakin stress. Apalagi ada beragam konten berbeda di sana. 

Misal, melihat konten pelecehan, kekerasan, penipuan, hingga hal-hal berbau kontroversial. Hal-hal semacam inilah yang juga memberikan pengaruh besar untuk diri sang pengguna media sosial. Agar stress mereda, cobalah mulai berpuasa media sosial.

3. Membantu Kamu Agar Lebih Bisa Mempraktekkan Mindfulness dalam Keseharian

Terlalu banyak bermain media sosial kerap membuat kamu berfokus pada banyak hal secara sekaligus. Tentu saja lama-kelamaan hal semacam ini tidak baik untuk kestabilan diri kamu. 

Dengan puasa media sosial, kamu bisa lebih fokus dengan kehidupan sehari-hari. Praktikkan mindfulness selama kamu rehat dari sosial media. Cara melakukannya adalah dengan fokus pada kegiatan yang sedang dilakukan saat ini. Dengan begitu, kamu bisa lebih menghargai momen dan menghabiskan waktu bersama mereka yang memang penting untuk kehidupanmu. 

4. Mengurangi Perasaan Fear of Missing Out yang Sering Dialami

Disingkat sebagai FOMO, belakangan ini kata tersebut menjadi cukup populer apalagi dikalangan anak muda. Seseorang dikatakan mengalami FOMO apabila ia merasa khawatir akan tertinggal ataupun khawatir tidak mengetahui informasi, kejadian, hingga pengalaman tertentu. 

Biasanya FOMO karena pengaruh sosial media terjadi karena seseorang melihat informasi tentang orang lain terlalu banyak. Misal, teman-teman yang kamu kenal terlihat sukses di usia mudanya, sedangkan kamu merasa belum bisa menghasilkan apa-apa hingga sekarang. Ada lagi contoh lainnya seperti kamu yang hanya berdiam diri di rumah merasa sedih karena melihat teman-teman lain pergi ke tempat-tempat cantik. Perasaan semacam ini tentu sangat merugikan, bila kamu sudah mulai merasakannya cobalah untuk melipir sejenak dari dunia sosial.

5. Bisa Mengerjakan Hal-Hal yang Lebih Bermanfaat dan Menjadi Produktif

Kadang kala kebiasaan bermain media sosial membuat pekerjaan yang sedang dilakukan menjadi tidak maksimal. Tidak hanya terkait hasil dari pekerjaan, tapi juga efisiensi waktunya. 

Banyak orang sulit berfokus pada pekerjaannya karena distraksi dari media sosial yang berlebihan. Jika kamu juga mengalaminya cobalah untuk puasa media sosial. Percayalah dengan begini kamu bisa meningkatkan performa diri.  

6. Membantu Kamu Terhindar dari Internet Addiction

Kebiasaan menggunakan internet secara berlebihan seperti untuk bermain sosial media, bisa membuat seseorang menjadi kecanduan. Hal ini disebut dengan Internet Addiction. Mereka yang mengalami Internet Addiction biasanya memiliki kebutuhan kompulsif dalam menggunakan internet hingga pekerjaan, hubungan dengan orang lain, dan kesehatannya dibiarkan begitu saja. Wah, bahaya sekali bukan. Itu sebabnya, yuk atur diri dari sekarang.

7. Bisa Lebih Berfokus Pada Diri Sendiri

Bermain media sosial kerap membuat kita menjadi fokus pada berbagai hal. Bahkan orang yang tidak kita kenal sekalipun kadang kala bisa membuat kita merasa terganggu. Dengan berpuasa media sosial, kita bisa lebih berfokus pada diri sendiri. Memperhatikan diri, kesehatan, pekerjaan, hingga relasi dengan orang sekitar. Dengan berfokus pada diri sendiri hal-hal seperti FOMO, depresi, dan kecemasan berlebihan bisa kita hindari.

8. Meningkatkan Kualitas Tidur

Orang-orang yang kian hari menjadi semakin adiktif dengan internet biasanya jadi kurang memedulikan jam tidurnya. Hal ini tentu saja tidak baik untuk kesehatan tubuh. Jika siang dan malam kita terus memandangi layar ponsel, hal ini akan berdampak buruk untuk kualitas tidur mereka yang berantakan. Tidak hanya itu, mata dan kulit juga bisa terdampak karena kurangnya kebijaksanaan kita untuk membatasi diri bermain media sosial dan gadget. 

Jika kamu merasa kualitas tidur sudah mulai terganggu, dan jam tidur menjadi berantakan, segeralah melakukan puasa media sosial. Setelahnya, kamu pasti bisa lebih mengontrol diri dalam menggunakan media sosial, dan risiko penyakit menjadi lebih rendah. 

9. Meminimalkan Rasa Kesepian

Para pengguna yang bermain media sosial berlebihan ternyata bisa berisiko membuat mereka merasa kesepian. Kenapa sih bisa begitu? Para pengguna yang melihat orang lain di sosial media memiliki kebiasaan membandingkan dirinya dengan orang lain. Kebiasaan inilah yang lama kelamaan memunculkan rasa kesepian dalam diri. Jika kamu mengalaminya, cobalah untuk rehat sejenak dari kehidupan media sosial.

Bagaimana? Semoga tips kali ini bermanfaat, ya. Jangan lewatkan berbagai artikel menarik lainnya yang bisa kamu temukan di website MNP pada halaman News dan Feature. Kamu juga bisa mengikuti media sosial kami lainnya agar tidak tertinggal berbagai informasi penting. Follow @multimedianusantarapolytechnic untuk Instagram dan @lifeatmnp untuk TikTok. Sampai jumpa lagi!

Menu