character animation

Brown Bag Films Tambah Pemahaman Mahasiswa Jurusan Animasi MNP tentang Character Animation

Multimedia Nusantara Polytechnic (MNP) mengimplementasikan kerja sama dengan Studio Film Animasi  Internasional Brown Bag Films dalam bentuk kuliah tamu untuk mahasiswa Program Studi Digital Animation atau lebih dikenal dengan Jurusan Animasi. Materi kuliah yang dibawakan pada 1 November 2022 ini adalah Character Animation: Body Mechanism for Better Animation oleh Rohmad Farra selaku Animator Supervisor Brown Bag Films melalui Zoom dan live streaming via platform YouTube.

Kuliah dosen tamu ini dibuka oleh Ketua Program Studi Digital Animation, Yohanes Merci Widiastomo yang sekaligus menjadi Moderator. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi kuliah oleh pembicara. Pembicara juga melakukan demo pengerjaan karakter animasi yang kemudian dipraktikkan oleh mahasiswa berdasarkan studi kasus yang diberikan oleh Rohmad.

Character Animation: Body Mechanism for Better Animation

“Fungsi dari Body Mechanic adalah menciptakan center of gravity untuk menjaga karakter agar tidak jatuh. Bukan hanya itu, body mechanic juga bisa membuat Gerakan dari karakter bisa lebih natural,” jelas Rohmad.

MNP telah bekerja sama dengan Studio Film Animasi Brown Bag Films sejak awal pendirian institusi. Brown Bag Films adalah salah satu studio animasi kreatif yang paling menarik, orisinal, dan sukses di dunia. Dengan lokasi studio di Dublin, Toronto, dan Bali. Brown Bag Films menciptakan animasi mutakhir untuk pasar internasional.

Didirikan di Dublin, Irlandia pada tahun 1994, Brown Bags Film didorong oleh kreativitas dengan fokus pada menghasilkan kualitas tertinggi, animasi lintas platform dengan cerita yang kuat dan karakter yang menarik. Melalui kerja sama dengan Brown Bag Films ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan mahasiswa Jurusan Animasi mengenai industri animasi global. Lebih jauh lagi, mahasiswa MNP dapat kesempatan untuk magang atau bahkan bekerja di studio animasi berkualitas tinggi berskala internasional.

Menu