REGISTRASI ULANG 2022
Untuk Calon Mahasiswa MNP angkatan 2022/2023
Congratulations! Selangkah lagi menuju resmi menjadi mahasiswa Multimedia Nusantara Polytechnic. Yuk cek beberapa hal yang harus kamu perhatikan di bawah ini :
Berikut tanggal-tanggal yang harus kamu perhatikan yaaa, jangan lupa di catet ya!
(banner tanggal)
- Upload Dokumen dan Verifikasi Berkas
Pertama-tama kamu perlu registrasi ulang dari tanggal 11 Juli 2022 – 26 Agustus 2022 secara online melalui website reg.mnp.ac.id
Sebelum kamu registrasi ulang, ada beberapa dokumen yang harus kamu siapkan terlebih dahulu, seperti:
- Scan KTP berwarna
- Scan Kartu Keluarga berwarna
- Scan Akte Kelahiran berwarna
- Scan Ijazah berwarna
- Scan rapor terakhir berwarna
- Sertifikat Vaksin Covid-10
notes : ukuran file maksimal 10 MB dengan format JPEG atau PDF
Okee, selanjutnya kamu bisa masuk ke website reg.mnp.ac.id lalu mengisi formulir yang sudah disediakan, seperti:
- Data diri, orang tua dan sekolah
- Surat Pernyataan Calon Mahasiswa
- Perjanjian Beasiswa
- Kuisioner Mahasiswa Baru
- Kuisioner Kemahasiswaan
notes : Perjanjian beasiswa diisi bagi yang menerima beasiswa uang pangkal dan biaya kuliah di semester 2 dan seterusnya.
Berikut merupakan tahap registrasi ulang melalui website reg.mnp.ac.id:
(tahapan registrasi ulang)
- ANAGATA 2022 (Orientasi Mahasiswa Baru 2022)
Agenda selanjutnya yaitu orientasi mahasiswa baru yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 – 31 Agustus 2022.
- Sidang Senat Terbuka
Sidang senat terbuka sebagai rangkaian akhir orientasi mahasiswa baru sekaligus pelatikan kamu sebagai mahasiswa baru yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 September 2022
- Perkuliahan Perdana
Hari pertama perkuliahan akan dilaksanakan pada tanggal 5 September 2022.